Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sosok Iruka Guru terbaik yang selalu simpatik dengan Naruto bagaikan orang tuanya sendiri

Iruka Umino (うみのイルカ, Umino Iruka) adalah shinobi level-chūnin dari Konohagakure yang melayani terutama sebagai instruktur di Akademi. Iruka sensei adalah seorang guru biasa di seri anime Naruto ini. Tetapi berbeda dengan guru yang ada di Naruto, Iruka Umino menjadi guru sekaligus seorang legenda. Dari sekian banyaknya karakter yang ada pada anime Naruto, Iruka Umino adalah salah satu orang yang paling penting. Dia merupakan guru pertama Naruto sebelum Kakashi, selain itu, dia juga selalu mengawasi Naruto yang sedang dalam masa berontaknya.  Bukan itu saja, Iruka sensei sering mengawasi Naruto disaat semua orang menjauhi Naruto yang dikenal sebagai yatim piatu. Iruka adalah sosok hebat yang selalu ada dan kerap menemani Naruto setiap saat. Karena itulah Iruka dianggap sebagai karakter yang paling penting di anime Naruto. Iruka adalah salah satu karakter di serial Naruto yang berperan untuk sang tokoh utama. Meskipun begitu kemunculannya yang singkat membuat karakter ini jadi jarang terlihat kemampuannya.   Iruka adalah satu-satunya orang yang ingat hari ulang tahun Naruto dan menyambutnya pulang setelah pertualangan panjangnya menghentikan rencana Madara Bertopeng di dunia paralel. Naruto takkan pernah lupa dengan perhatian yang diberikan oleh Iruka kepadanya. Bahkan di saat-saat tersulit ketika Naruto kehilangan salah satu orang yang paling berharga dalam hidupnya, Iruka hadir sebagai pelipur lara dan pembawa semangat baginya.


Iruka Umino (うみのイルカ, Umino Iruka) adalah shinobi level-chūnin dari Konohagakure yang melayani terutama sebagai instruktur di Akademi. Iruka sensei adalah seorang guru biasa di seri anime Naruto ini. Tetapi berbeda dengan guru yang ada di Naruto, Iruka Umino menjadi guru sekaligus seorang legenda. Dari sekian banyaknya karakter yang ada pada anime Naruto, Iruka Umino adalah salah satu orang yang paling penting. Dia merupakan guru pertama Naruto sebelum Kakashi, selain itu, dia juga selalu mengawasi Naruto yang sedang dalam masa berontaknya.

Bukan itu saja, Iruka sensei sering mengawasi Naruto disaat semua orang menjauhi Naruto yang dikenal sebagai yatim piatu. Iruka adalah sosok hebat yang selalu ada dan kerap menemani Naruto setiap saat. Karena itulah Iruka dianggap sebagai karakter yang paling penting di anime Naruto. Iruka adalah salah satu karakter di serial Naruto yang berperan untuk sang tokoh utama. Meskipun begitu kemunculannya yang singkat membuat karakter ini jadi jarang terlihat kemampuannya. 

Iruka adalah satu-satunya orang yang ingat hari ulang tahun Naruto dan menyambutnya pulang setelah pertualangan panjangnya menghentikan rencana Madara Bertopeng di dunia paralel. Naruto takkan pernah lupa dengan perhatian yang diberikan oleh Iruka kepadanya. Bahkan di saat-saat tersulit ketika Naruto kehilangan salah satu orang yang paling berharga dalam hidupnya, Iruka hadir sebagai pelipur lara dan pembawa semangat baginya.

Naruto tak tahu bagaimana caranya untuk membalas segala kebaikan sang guru tercinta. Namun, ada satu hal yang membuat hati Iruka terenyuh sampai meneteskan air mata. Ia tak menyangka bahwa murid nakalnya itu kini sudah menjadi dewasa. Dan yang lebih membuat mata Iruka berkaca-kaca adalah ketika Naruto memintanya hadir di upacara pernikahan, sebagai ayahnya.

Terima kasih Guru Iruka, kami Lembaga Sensus Shinobi dan Sobat Stress mengucapkan Selamat Ulang Tahun pada anda yang telah menjadi sosok ayah bagi pahlawan kami tercinta.

Sumber : Dunia Naruto Indonesia

Sumber: Dunia Naruto Indonesia

Post a Comment for "Sosok Iruka Guru terbaik yang selalu simpatik dengan Naruto bagaikan orang tuanya sendiri"